Prediksi Nibung88 – Borussia Dortmund dan Shakhtar Donetsk akan bertemu di Signal Iduna Park pada matchday 8 (matchday terakhir) league phase Liga Champions 2024/2025. Pertandingan fase liga UCL antara Borussia Dortmund vs Shakhtar Donetsk ini dijadwalkan kick-off Kamis, 30 Januari 2025, jam 03.00 WIB.

Dortmund saat ini berada di peringkat ke-14 klasemen dengan raihan 12 poin dari tujuh pertandingan (M4 S0 K3). Sementara itu, Shakhtar menempati posisi ke-27 dengan koleksi 7 poin hasil dari dua kemenangan, satu seri, dan empat kekalahan (M2 S1 K4).

Pada matchday 7, Dortmund menelan kekalahan tipis 1-2 dari Bologna, sementara Shakhtar berhasil meraih kemenangan penting 2-0 atas Brest. Hasil tersebut memberikan sedikit harapan bagi Shakhtar untuk masuk play-off.

Dortmund sudah dipastikan mengamankan satu tempat di play-off. Namun, mereka masih memiliki peluang untuk finis di delapan besar dan lolos otomatis ke babak selanjutnya. Itu jika Dortmund mampu mengalahkan Shakhtar dan hasil pertandingan lain mendukung mereka.

Di sisi lain, kemenangan 2-0 atas Brest membuat Shakhtar kembali memiliki harapan meskipun tipis untuk lolos ke play-off. Mereka harus meraih kemenangan atas Dortmund dan berharap tim-tim lain yang bersaing di klasemen memberikan hasil yang menguntungkan.

Prediksi Starting XI

Borussia Dortmund (4-2-3-1): Kobel; Ryerson, Anton, Schlotterbeck, Bensebaini; Gross, Can; Adeyemi, Brandt, Gittens; Guirassy.

Pelatih: Mike Tullberg.

Shakhtar Donetsk (4-1-4-1): Riznyk; Tobias, Bondar, Matviyenko, Azarov; Kryskiv; Pedrinho, Marlon, Sudakov, Kevin; Traore.

Pelatih: Marino Pusic.

Head to Head

4 pertemuan sebelumnya
06/03/13 Borussia Dortmund 3-0 Shakhtar Donetsk (Liga Champions)
14/02/13 Shakhtar Donetsk 2-2 Borussia Dortmund (Liga Champions)
21/08/01 Borussia Dortmund 3-1 Shakhtar Donetsk (Liga Champions)
07/08/01 Shakhtar Donetsk 0-2 Borussia Dortmund (Liga Champions).

5 pertandingan terakhir Borussia Dortmund (K-K-K-K-S)
11/01/25 Borussia Dortmund 2-3 Bayer Leverkusen (Bundesliga)
15/01/25 Holstein Kiel 4-2 Borussia Dortmund (Bundesliga)
18/01/25 Eintracht Frankfurt 2-0 Borussia Dortmund (Bundesliga)
22/01/25 Bologna 2-1 Borussia Dortmund (Liga Champions)
25/01/25 Borussia Dortmund 2-2 Werder Bremen (Bundesliga).

5 pertandingan terakhir Shakhtar Donetsk (K-K-M-M-M)
11/12/24 Shakhtar Donetsk 1-5 Bayern Munich (Liga Champions)
15/12/24 Polissya 1-0 Shakhtar Donetsk (Premier League Ukraina)
15/01/25 CSKA Sofia 0-1 Shakhtar Donetsk (Friendly)
15/01/25 Ludogorets 0-4 Shakhtar Donetsk (Friendly)
23/01/25 Shakhtar Donetsk 2-0 Brest (Liga Champions).

Borussia Dortmund 3 – 1 Shakhtar Donetsk